Sunday, April 12, 2009

Motivasi Ala Sir Alex


Sir Alex Ferguson, manajer klub sepak bola Manchester United, adalah salah satu dari jajaran motivator hebat. Kali ini, tugasnya termasuk berat karena performa klub asuhannya lagi jeblok. Beberapa waktu lalu, United menderita dua kekalahan beruntun di Liga Primer Inggris dan ditahan imbang di kandang sendiri, dalam pertandingan Liga Champions.
Lalu, apa yang dikatakannya pada Wayne Rooney dkk. sewaktu mereka akan bertanding di kandang Sunderland, Sabtu (11/4), dalam lanjutan Liga Primer Inggris? Ia bilang, tim utama Manchester United harus meniru pegolf Tiger Woods (Amerika Serikat).

"Tiger Woods, sang bintang sejati, sudah absen dari golf sekian bulan. Dia lalu kembali setelah operasi lutut dan dia bisa memenangi turnamen (Invitasi Arnold Palmer) pekan lalu. Orang-orang yang spesial selalu masih punya semangat untuk memacu diri, guna memenangi apa yang ada selanjutnya...dan seterusnya. Itu ada dalam sifat mereka!" seru Fergie.

"Ada beberapa kalangan yang punya kebiasaan, ketika mereka ada di zona nyaman, mereka terlalu santai dan tak bisa kembali (bersemangat) lagi," jelas Fergie. Ia bilang, ia yakin timnya tak seperti itu dan bisa segera bangkit dari keterpurukan.

Hasilnya? Manchester United menang 2-1 kemarin malam dan memelihara peluang mereka menjuarai Liga Primer Inggris. Namun, Fergie sudah berpesan agar para pemainnya tidak lekas puas.

"Itu sikap buruk lainnya. Ada beberapa orang yang berpikir, 'Oh, aku tak perlu pergi kerja besok, sebab aku sudah punya uang yang cukup besar jumlahnya. Lalu, aku akan pensiun di usia 30'," demikian ucap manajer asal Skotlandia itu.

Fergie sendiri adalah contoh yang amant baik. Pada usia 67 tahun, ia masih terus "lapar" akan prestasi!

sumber : team andriewongso.com

1 comment:

Unknown said...

semoga Manchester United bias bangkit kembali